Diberdayakan oleh Blogger.

Imbas Insiden Sepang, Lorenzo Akan Dipecat Yamaha?

Setelah insiden menjatuhkan Marquez, kabar mengejutkan kembali datang dari pihak Yamaha, Italia. Pasalnya, Paddock Yamaha dikabarkan siap memecat Jorge Lorenzo setelah MotoGP musim ini berakhir. Hal itu dikarenakan sikap Lorenzo menanggapi insiden rekannya Valentino Rossi dengan Marc Marquez di Grand Prix Malaysia kemarin.


Insiden itu mengakibatkan Rossi harus dihukum Race Direction MotoGP setelah dakwaan sengaja menjatuhkan Marquez di Sirkuit Internasional Sepang yang sedang diselimuti kabut asap Indonesia.

Akibat dari itu, Rossi harus puas melakukan start dari posisi paling belakang di Grand Prix Valencia, 8 November kemarin. Di tengah masa kalut dan galaunya Rossi, sikap berbeda justru ditunjukan Lorenzo. Meski Rossi merupakan satu timnya, tapi dirinya lebih menganggap Rossi sebagai rival utama dalam perebutan gelar juara dunia musim ini.
Bahkan secara tegas dan terang-terangan, Lorenzo meminta agar seniornya di paddock bisa dihukum seberat-beratnya.

Akibat dari itulah pihak Yamaha menjadi gerah. Media Italia Insella.it menyebut Lorenzo terancam dipecat akibat sikapnya yang tidak mendukung rekannya.

Lin Jarvis, Bos Yamaha sudah meminta Lorenzo agar tidak ikut campur dalam insiden tersebut. Akibat insiden itu, sikap pembalap Spanyol setelah GP Malaysia membuat nasibnya kini jadi spekulasi.

Meski demikian, pihak Yamaha sendiri belum memberikan pernyataan resmi mengenai pemecatan Lorenzo. Namun, media Italia itu seniri yakin masa depan Lorenzoo akan dibahas setelah balapan terakhir di Valencia selesai.
Sumber: sindonews.com

Share :

Facebook Twitter Google+
Back To Top